Amandemen PSAK 62 menerapkan PSAK 71


Amandemen PSAK 62 menerapkan PSAK 71

ED (Exposure Draft) PSAK 62: Kontrak Asuransi merupakan adopsi dari IFRS 4 Insurance Contracts per 1 Januari 2009. Secara umum hal - hal yang diatur dalam ED PSAK 62 adalah sebagai berikut:


DAFTAR ISI:


1. Instrumen Keuangan

ED PSAK 62 mengatur mengenai kontrak asuransi, sehingga entitas yang mempunyai kontrak asuransi menerapkan ED PSAK 62 dan entitas tersebut tidak hanya perusahaan asuransi. Selain itu untuk instrumen keuangan yang mempunyai fitur partisipasi tidak mengikat juga masuk dalam ruang lingkup ED PSAK 62.


Untuk instrumen keuangan, pada awal tahun dibuat jurnal penyesuaian untuk menyamakan saldo Aset Investasi khususnya instrumen keuangan pada kolom SAK dan SAP. Sehingga dengan penerapan PSAK 71, tidak ada lagi perbedaan nilai saldo instrumen keuangan pada Kolom SAK dan SAP ke dalam ‘Selisih Penilaian Berdasarkan SAK & SAP’.


Kemudian entitas membuat estimasi kerugian penurunan nilai atas instrumen keuangannya pada awal tahun.


Ilustrasi - Instrumen Keuangan:

Pada tanggal 31 Desember 2019, Aset Investasi dari PT. Asuransi BRI Life (Instrumen Keuangan) yang diukur pada nilai wajar dari Kolom atau Dana PAYDI adalah sebagai berikut:


Saham - Kolom SAK:

*) PT. Unilever = Rp. 180.000.000

*) Bank BCA = Rp. 330.000.000

*) Bank BTN = Rp. 160.000.000


Obligasi Korporasi - Kolom SAK:

*) Bank BNI sebesar = Rp. 140.000.000

*) Media Nusantara Citra = Rp. 220.000.000

*) Bank Lippo = Rp. 110.000.000


Reksa Dana - Kolom SAK = Rp. 450.000.000

----------------------

Saham - Kolom SAP:

*) PT. Unilever = Rp. 200.000.000

*) Bank BCA = Rp. 300.000.000

*) Bank BTN = Rp. 150.000.000


Obligasi Korporasi - Kolom SAP

*) Bank BNI = Rp. 150.000.000

*) Media Nusantara Citra = Rp. 200.000.000

*) Bank Lippo = Rp. 100.000.000


Reksa Dana - Kolom SAP = Rp. 500.000.000

----------------------


Info Tambahan:

#. Saldo Selisih Penilaian Berdasarkan SAK & SAP sebesar Rp. 50.000.000.


#. Pada tanggal 5 Januari 2020, PT. Asuransi BRI Life membuat estimasi (berdasarkan PSAK 71) Kerugian Penurunan Nilai dari Kolom PAYDI berdasarkan data tahun lalu sebagai berikut:

- Saham sebesar Rp. 1.500.000.000

- Obligasi Korporasi sebesar Rp. 500.000.000

- Reksa Dana sebesar Rp. 700.000.000


#. Pada tanggal 25 Januari 2020, penjualan Aset Investasi dengan harga pasar sebagai berikut:

- Saham: Bank BTN = Rp. 100.000.000

- Obligasi: Bank Lippo = Rp. 120.000.000


#. Harga Pasar Aset Investasi pada tanggal 31 Januari 2020 sebagai berikut:


Saham:

- PT. Unilever = Rp. 170.000.000

- Bank BCA = Rp. 335.000.000


Obligasi Korporasi:

- Bank BNI = Rp. 140.000.000

- Media Nusantara Citra = Rp. 230.000.000


Reksa Dana = Rp. 600.000.000

----------------------


Penyelesaian - Kolom PAYDI:


Tanggal 5 Januari 2020:


Jurnal Penyesuaian Aset Investasi (Instrumen Keuangan) pada Kolom SAK:


Saham PT. Unilever:

Nilai Tercatat (SAK) = Rp. 180.000.000

Nilai Tercatat (SAP) = Rp. 200.000.000

Peningkatan Nilai Wajar Aset Keuangan = Rp. 20.000.000


Dr - Saham -

        PT. Unilever    20.000.000

Cr -   Hasil Investasi -

          Peningkatan Nilai Wajar

          Aset Keuangan -

          i. Surat Berharga    20.000.000

———————

Saham Bank BCA:

Nilai Tercatat (SAK) = Rp. 330.000.000

Nilai Tercatat (SAP) = Rp. 300.000.000

Penurunan Nilai Wajar Aset Keuangan = Rp. 30.000.000


Dr - Beban Investasi -

        Penurunan Nilai Wajar

        Aset Keuangan -

        i. Surat Berharga    30.000.000

Cr -    Saham -

           Bank BCA               30.000.000

———————

Saham Bank BTN:

Nilai Tercatat (SAK) = Rp. 160.000.000

Nilai Tercatat (SAP) = Rp. 150.000.000

Penurunan Nilai Wajar Aset Keuangan = Rp. 10.000.000


Dr - Beban Investasi -

        Penurunan Nilai Wajar

        Aset Keuangan -

        i. Surat Berharga    10.000.000

Cr -    Saham -

           Bank BTN                 10.000.000


Jurnal Penyesuaian atas Obligasi Korporasi, 

Reksa Dana, Dll sama seperti di atas.

……


Jurnal Penyesuaian atas Pemulihan Saldo Selisih Penilaian Berdasarkan SAK & SAP pada Kolom SAP:

Dr - Ekuitas -

        Selisih Penilaian Berdasarkan

        SAK & SAP    50.000.000

Cr -   Ekuitas -

          Pendapatan

          Komprehensif Lain -

          Keuntungan (Kerugian)

          dari Perubahan Nilai Aset

          Keuangan AFS    50.000.000

----------------------

Jurnal Estimasi Kerugian Penurunan Nilai Saham - Kolom SAK dan SAP:

Dr - Beban Investasi:

        Kerugian Penurunan Nilai

        Aset Keuangan -

        Saham   1.500.000.000

Cr -   Ekuitas -

          Pendapatan

          Komprehensif Lain -

          Keuntungan (Kerugian)

          dari Perubahan Nilai Aset

          Keuangan AFS -

          Saham     1.500.000.000


Jurnal Pajak Tangguhan:

Liabilitas Pajak Tangguhan =

1.500.000.000 x 25% = Rp. 375.000.000


Dr - Beban Pajak

        Tangguhan   375.000.000

Cr -   Liabilitas Pajak

          Tangguhan     375.000.000

----------------------

Jurnal Estimasi Kerugian Penurunan Nilai Obligasi Korporasi - Kolom SAK dan SAP:

Dr - Beban Investasi:

        Kerugian Penurunan Nilai

        Aset Keuangan -

        Obligasi Korporasi   500.000.000

Cr -   Ekuitas -

          Pendapatan

          Komprehensif Lain -

          Keuntungan (Kerugian)

          dari Perubahan Nilai Aset

          Keuangan AFS -

          Obligasi Korporasi     500.000.000


Jurnal Pajak Tangguhan:

Liabilitas Pajak Tangguhan =

500.000.000 x 25% = Rp. 125.000.000


Dr - Beban Pajak

        Tangguhan  125.000.000

Cr -   Liabilitas Pajak

          Tangguhan   125.000.000

----------------------

Jurnal Estimasi Kerugian Penurunan Nilai Reksa Dana - Kolom SAK dan SAP:

Dr - Beban Investasi:

        Kerugian Penurunan Nilai

        Aset Keuangan -

        Reksa Dana   700.000.000

Cr -   Ekuitas -

          Pendapatan

          Komprehensif Lain -

          Keuntungan (Kerugian)

          dari Perubahan Nilai Aset

          Keuangan AFS -

          Reksa Dana    700.000.000


Jurnal Pajak Tangguhan:

Liabilitas Pajak Tangguhan =

700.000.000 x 25% = Rp. 175.000.000


Dr - Beban Pajak

        Tangguhan   175.000.000

Cr -    Liabilitas Pajak

           Tangguhan    175.000.000

……


Tanggal 25 Januari 2020:

Jurnal Penjualan Aset Investasi PAYDI - Kolom SAK dan SAP:


Saham Bank BTN:

Nilai Tercatat = Rp. 150.000.000

Nilai Pasar = Rp. 100.000.000

Kerugian Penjualan Saham = Rp. 50.000.000


Dr - Bank                    100.000.000

Dr - Pendapatan

        Komprehensif Lain -

        Keuntungan (Kerugian)

        dari Perubahan Nilai Aset

        Keuangan AFS    50.000.000

Cr -    Saham -

           Bank BTN                  150.000.000


Jurnal Pajak Tangguhan:

Aset Pajak Tangguhan =

50.000.000 x 25% = Rp. 12.500.000


Dr - Aset Pajak

        Tangguhan   12.500.000

Cr -    Pendapatan Pajak

           Tangguhan     12.500.000

----------------------

Obligasi Bank Lippo:

Nilai Tercatat = Rp. 100.000.000

Nilai Pasar = Rp. 120.000.000

Keuntungan Penjualan Obligasi = Rp. 20.000.000


Dr - Bank                 120.000.000

Cr -   Hasil Investasi -

          Keuntungan Penjualan

          Aset Keuangan -

          Obligasi Korporasi      20.000.000

Cr -   Obligasi Korporasi -

          Bank Lippo                 100.000.000

……


Tanggal 31 Januari 2020:

Jurnal Pengukuran Nilai Wajar Aset Investasi Kolom SAK & SAP:


Saham PT. Unilever:

Nilai Tercatat (SAK & SAP) = Rp. 200.000.000

Nilai Pasar (SAK & SAP) = Rp. 170.000.000

Penurunan Nilai Wajar Aset Keuangan = Rp. 30.000.000


Dr - Ekuitas -

        Pendapatan

        Komprehensif Lain -

        Keuntungan (Kerugian)

        dari Perubahan Nilai Aset

        Keuangan AFS -

        Saham    30.000.000

Cr -   Saham -

          PT. Unilever    30.000.000


Jurnal Pajak Tangguhan:

Aset Pajak Tangguhan =

30.000.000 x 25% = Rp. 7.500.000


Dr - Aset Pajak

        Tangguhan   7.500.000

Cr -    Pendapatan Pajak

           Tangguhan    7.500.000

———————

Saham Bank BCA:

Nilai Tercatat (SAK & SAK) = Rp. 300.000.000

Nilai Pasar (SAK & SAP) = Rp. 335.000.000

Peningkatan Nilai Wajar Aset Keuangan = Rp. 35.000.000


Dr - Saham -

        Bank BCA    35.000.000

Cr -   Hasil Investasi -

          Peningkatan Nilai Wajar

          Aset Keuangan    35.000.000


Jurnal Pengukuran Aset Investasi atas Obligasi Korporasi, Reksa Dana, Dll sama seperti di atas.

……


Catatan:

#. Pada tanggal 31 Desember 2020, jika terdapat kelebihan estimasi Kerugian Penurunan Nilai Aset Keuangan maka dibuat jurnal pembalik, serta jurnal penyesuaian dan pemulihan pajak tangguhan.


#. Apabila dalam penjualan atau pengukuran nilai wajar aset keuangan terdapat kekurangan saldo Pendapatan Komprehensif Lain, maka selisihnya adalah pos Kerugian Penurunan Nilai Aset Keuangan. Jurnal:

Dr - Beban Investasi:

        Kerugian Penurunan Nilai

        Aset Keuangan -

        Saham, Obligasi,

        Dll      xxx

Dr - Ekuitas -

        Pendapatan

        Komprehensif Lain -

        Keuntungan (Kerugian)

        dari Perubahan Nilai Aset

        Keuangan AFS -

        Saham, Obligasi,

        Dll      xxx

Cr -   Saham/Obligasi/

          Reksa Dana, Dll  xxx


#. Keuntungan dan Peningkatan Nilai Wajar Aset Keuangan merupakan Pendapatan Fiskal, sedangkan Kerugian Penurunan Nilai Aset Keuangan merupakan Beban Fiskal.


#. Pada awal tahun, dibuat jurnal penutupan buku sebagai berikut:

Keuntungan dan Peningkatan Nilai Wajar Aset Keuangan:

Dr - Hasil Investasi -

        Keuntungan Penjualan

        Aset Keuangan     xxx

Dr - Hasil Investasi -

        Peningkatan Nilai Wajar

        Aset Keuangan     xxx

Cr -   Ekuitas -

          Pendapatan

          Komprehensif Lain -

          Keuntungan (Kerugian)

          dari Perubahan Nilai Aset

          Keuangan AFS -

          Saham, Obligasi, Dll    xxx


Kerugian Nilai Wajar Aset Keuangan:

Dr - Ekuitas -

        Pendapatan

        Komprehensif Lain -

        Keuntungan (Kerugian)

        dari Perubahan Nilai Aset

        Keuangan AFS -

        Saham, Obligasi,

        Dll    xxx

Cr -   Beban Investasi:

          Kerugian Penurunan Nilai

          Aset Keuangan    xxx


#. Penerapan PSAK 71 juga berlaku untuk Asuransi Syariah.


Lihat: 🔎 Pengesahan PSAK 71, PSAK 72, dan Amandemen PSAK 62

………

Back to Content ↑

2. Pemisahan Komponen Deposit Dalam Derivatif Melekat

Pengakuan dan Pengukuran mensyaratkan entitas untuk memisahkan beberapa derivatif melekat dari kontrak utamanya.

Pada beberapa kontrak asuransi mengandung baik komponen deposit maupun komponen asuransi, insurer (penanggung) disyaratkan untuk memisahkan komponen deposit dan komponen asuransi. Namun, pemisahan ini tidak diharuskan bagi insurer yang tidak dapat mengukur komponen deposit secara terpisah sesuai persyaratan ED PSAK 62.


3. Estimasi Penurunan Nilai Aset Reasuransi

ED PSAK 62 mengatur penurunan nilai aset reasuransi pada kontrak asuransi, jika aset reasuransi cedant (tertanggung) turun nilainya, cedant mengurangi nilai tercatat sesuai dengan nilainya dan mengakui kerugian penurunan nilai tersebut dalam laporan laba rugi. Aset Reasuransi turun nilainya jika:


1. Terdapat bukti obyektif, sebagai hasil atas kejadian yang terjadi setelah pengakuan awal aset reasuransi, yang menyebabkan cedant tidak menerima seluruh jumlah yang sesuai dengan syarat-syarat kontrak, dan


2. Kejadian tersebut memiliki dampak yang dapat diukur secara andal dalam jumlah yang akan diterima cedant dari reinsurer.


Penerapan PSAK 71, mengharuskan entitas membuat estimasi atas kemungkinan penurunan nilai aset reasuransi yang akan diterima berdasarkan data historis atau dampak ekonomi yang akan terjadi.


Ilustrasi:


Pada tanggal 5 Januari 2020, Asuransi Prudential membuat kontrak reasuransi dengan PT. Manulife dengan nilai pertanggungan sebesar Rp. 3.000.000.000 untuk jangka waktu 1 tahun. Uang deposit yang diberikan adalah sebesar Rp. 500.000.000 untuk menutupi pembayaran premi bulanan dalam hal terjadi tunggakan, atau untuk simpanan deposit kontrak reasuransi selanjutnya dalam hal tidak terjadi tunggakan. Pembayaran premi bulanan sebesar Rp. 150.000.000, dengan komisi sebesar Rp. 10.000.000.


Info Tambahan:

#. Estimasi atas Kerugian Penurunan Nilai Aset Reasuransi berdasarkan data tahun lalu sebesar Rp. 500.000.000.


#. Tanggal 1 Juni 2020, Reasuradur (Manulife) memberikan penjelasan dan perhitungan bahwa nilai aset reasuransi cedant (Prudential) turun sebesar Rp. 300.000.000 berdasarkan pertimbangan kejadian ekonomi.


#. Tanggal 1 Desember 2020, Prudential mengajukan klaim reasuransi dan menerima uang pada tanggal 20 Desember 2020 sebesar Rp.2.700.000.000.


Penyelesaian:

Tanggal 5 Januari 2020:


Jurnal Estimasi Penurunan Nilai Aset Reasuransi:

Dr - Beban Klaim dan

        Manfaat Dibayar -

        Kenaikan (Penurunan)

        Aset Reasuransi   500.000.000

Cr -   Ekuitas -

          Pendapatan Komprehensif

          Lainnya -

          Aset Reasuransi     500.000.000


Jurnal Pajak Tangguhan:

Liabilitas Pajak Tangguhan =

Rp. 500.000.000 x 25% = Rp. 125.000.000


Dr - Beban Pajak

        Tangguhan    125.000.000

Cr -    Liabilitas Pajak

           Tangguhan     125.000.000

----------------------

Jurnal Kontrak Reasuransi dan Pemisahan Komponen Deposit:


Total Pembayaran Premi Reasuransi 12 bulan =

Rp. 150.000.000 x 12 bulan = Rp. 1.800.000.000


Dr - Aset Lainnya -

        Beban Dibayar Di muka -

        Premi Reasuransi   1.800.000.000

Cr -   Liabilitas kepada

          Pihak Lainnya -

          Utang Reasuransi       1.800.000.000


Dr - Aset

        Reasuransi   3.000.000.000

Cr -   Ekuitas -

          Komponen Ekuitas

          Lainnya            3.000.000.000


Dr - Aset Lainnya -

        Deposit

        Reasuransi   500.000.000

Cr -   Bank                500.000.000

----------------------

Jurnal Pembayaran Premi Reasuransi Perbulan:

Dr - Pendapatan -

        Premi

        Reasuransi   150.000.000

Cr -   Pendapatan -

          Komisi Reasuransi     10.000.000

Cr -   Bank                            140.000.000

----------------------

Jurnal Amortisasi Beban Dibayar Di muka:

Dr - Liabilitas kepada

        Pihak Lainnya -

        Utang Reasuransi   150.000.000

Cr -   Aset Lainnya -

          Beban Dibayar Di muka -

          Premi Reasuransi     150.000.000

……


Tanggal 1 Juni 2020:

Jurnal Penyesuaian Aset Reasuransi:

Dr - Ekuitas -

        Pendapatan Komprehensif

        Lainnya -

        Aset Reasuransi    300.000.000

Cr -   Aset Reasuransi        300.000.000


Jurnal Pajak Tangguhan:

Aset Pajak Tangguhan =

Rp. 500.000.000 x 25% = Rp. 125.000.000


Dr - Aset Pajak

        Tangguhan   125.000.000

Cr -   Pendapatan Pajak

          Tangguhan      125.000.000


Jurnal Pemulihan Pajak Tangguhan:

Dr - Liabilitas Pajak

        Tangguhan   125.000.000

Cr -   Aset Pajak

          Tangguhan     125.000.000


Dr - Pendapatan Pajak

        Tangguhan   125.000.000

Cr -    Beban Pajak

           Tangguhan    125.000.000

----------------------

Jurnal Pembalik Pendapatan Komprehensif Lainnya:

Saldo Pendapatan Komprehensif Lainnya =

Rp. 500.000.000 - Rp. 300.000.000 =

Rp. 200.000.000


Dr - Ekuitas -

        Pendapatan Komprehensif

        Lainnya -

        Aset Reasuransi   200.000.000

Cr -   Beban Klaim dan

          Manfaat Dibayar -

          Kenaikan (Penurunan)

          Aset Reasuransi      200.000.000

……


Tanggal 1 Desember 2020:

Jurnal Pengajuan Klaim Reasuransi:

Dr - Tagihan Klaim

         Reasuransi    2.700.000.000

Cr -    Beban dan Manfaat Dibayar:

           Klaim Reasuransi    2.700.000.000


Jurnal Pembalik Aset Reasuransi:

Dr - Ekuitas -

        Komponen Ekuitas

        Lainnya        2.700.000.000

Cr -   Aset Reasuransi    2.700.000.000

……


Tanggal 20 Desember 2020:

Jurnal Penerimaan Dana Reasuransi:

Dr - Bank   2.700.000.000

Cr -   Tagihan Klaim

          Reasuransi    2.700.000.000

……


Jurnal Tutup Buku:

Saldo Komponen Ekuitas Lainnya =

Rp. 3.000.000.000 - Rp. 2.700.000.000 =

Rp. 300.000.000


Dr - Ekuitas -

        Komponen Ekuitas

        Lainnya    300.000.000

Cr -   Beban Klaim dan

          Manfaat Dibayar -

          Kenaikan (Penurunan)

          Aset Reasuransi    300.000.000

……


Catatan:
*) Jurnal dalam hal terjadi Kenaikan Aset Reasuransi:
Dr - Aset
        Reasuransi  xxx
Cr -    Beban dan Manfaat Dibayar:
           Kenaikan (Penurunan)
           Aset Reasuransi  xxx
*) Jurnal dalam hal terjadi Penurunan Aset Reasuransi:
Dr - Beban dan Manfaat Dibayar:
        Kenaikan (Penurunan)
        Aset Reasuransi xxx
Cr -       Aset Reasuransi  xxx


#. Saran:

Aset Reasuransi merupakan nilai pertanggungan yang diberikan reasuradur kepada asuradur atas nilai premi yang telah dibayarkan. Sehingga penurunan dari Aset Reasuransi bukan merupakan kerugian atau beban, tapi menjadi penyesuaian terhadap nilai aset itu sendiri, serta tidak memerlukan estimasi atas ‘Kerugian Penurunan Nilai Aset Reasuransi’.


Tanggal 1 Juni 2020:

Jurnal Penyesuaian Aset Reasuransi:

Dr - Ekuitas -

        Komponen Ekuitas

        Lainnya        300.000.000

Cr -   Aset Reasuransi    300.000.000

……


#. Referensi:

🚁 PSAK 62 - Kontrak Asuransi

🚁 Laporan Keuangan Prudential


#. Artikel Terkait:

🚁 Aset Yang Diperkenankan (AYD) Dalam Bentuk Investasi pada Perusahaan Asuransi Konvensional Menurut SAP dan SAK

🚁 Aset Yang Diperkenankan (AYD) Dalam Bentuk Investasi pada Asuransi Syariah Menurut SAP dan SAK


#. Artikel Terbaru:

Posting Komentar

0 Komentar